TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 8:51

Konteks
8:51 Setibanya di rumah Yairus, Yesus tidak memperbolehkan seorangpun ikut masuk dengan Dia, kecuali Petrus, Yohanes dan Yakobus f  dan ayah anak itu serta ibunya.

Matius 26:37-39

Konteks
26:37 Dan Ia membawa Petrus dan kedua anak Zebedeus p  serta-Nya. Maka mulailah Ia merasa sedih 1  dan gentar, 26:38 lalu kata-Nya kepada mereka: "Hati-Ku sangat sedih, q  seperti mau mati rasanya. Tinggallah di sini dan berjaga-jagalah dengan Aku. r " 26:39 Maka Ia maju sedikit, lalu sujud dan berdoa, kata-Nya: "Ya Bapa-Ku, jikalau sekiranya mungkin, biarlah cawan ini s  lalu 2  dari pada-Ku, tetapi janganlah seperti yang Kukehendaki, melainkan seperti yang Engkau kehendaki. t "

Markus 14:33-36

Konteks
14:33 Dan Ia membawa Petrus, Yakobus dan Yohanes x  serta-Nya. Ia sangat takut dan gentar, 14:34 lalu kata-Nya kepada mereka: "Hati-Ku sangat sedih, seperti mau mati y  rasanya. Tinggallah di sini dan berjaga-jagalah." 14:35 Ia maju sedikit, merebahkan diri ke tanah dan berdoa supaya, sekiranya mungkin, saat itu z  lalu dari pada-Nya 3 . 14:36 Kata-Nya: "Ya Abba, ya Bapa, a  tidak ada yang mustahil bagi-Mu, ambillah cawan b  ini dari pada-Ku, tetapi janganlah apa yang Aku kehendaki, melainkan apa yang Engkau kehendaki. c "

Markus 14:2

Konteks
14:2 sebab mereka berkata: "Jangan pada waktu perayaan, supaya jangan timbul keributan di antara rakyat."

Kolose 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, rasul a  Kristus Yesus, oleh kehendak Allah, b  dan Timotius c  saudara kita,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[26:37]  1 Full Life : MULAILAH IA MERASA SEDIH.

Nas : Mat 26:37

Inilah tahap pertama dari penderitaan Kristus. Semua penderitaan rohani dan jasmaniah yang dialami oleh Kristus bermula di taman Getsemani. "Peluh-Nya menjadi seperti titik-titik darah yang bertetesan ke tanah" (Luk 22:44). Di bawah tekanan yang hebat, pembuluh darah halus dalam kelenjar-kelenjar keringat dapat pecah sehingga keringat bercampur dengan darah

(lihat cat. --> Mat 26:39 berikut

[atau ref. Mat 26:39]

untuk memperoleh pengertian lebih lanjut mengenai tahapan ini dalam penderitaan Kristus; untuk tahap kedua dari penderitaan Kristus

lihat cat. --> Mat 26:67).

[atau ref. Mat 26:67]

[26:39]  2 Full Life : BIARLAH CAWAN INI LALU.

Nas : Mat 26:39

Yang dimaksudkan oleh Yesus dengan "cawan ini" telah menjadi pokok pembahasan yang panjang lebar.

  1. 1) Belum tentu Kristus sedang berdoa agar dibebaskan dari kematian jasmaniah, karena Ia sudah membulatkan tekad untuk mati karena dosa manusia (bd. Mr 10:33-34; Luk 9:51; Yoh 12:24,27; Ibr 10:5-9).
  2. 2) Lebih besar kemungkinannya Ia sedang berdoa agar dibebaskan dari hukuman perpisahan dari Allah, hukuman yang tertinggi atas dosa. Kristus berdoa agar kematian jasmani-Nya dapat diterima sebagai harga tebusan yang penuh bagi dosa-dosa umat manusia. Akan tetapi, Ia tetap memohon, "tetapi janganlah seperti yang Kukehendaki, melainkan seperti yang Engkau kehendaki". Lalu Yesus menyerahkan diri-Nya untuk mengalami kematian jasmani dan pemisahan rohani dari Bapa-Nya di sorga agar dapat menyediakan keselamatan kita (bd. Mat 27:46). Doa-Nya itu "didengarkan" karena Bapa-Nya menguatkan Dia untuk meminum cawan yang sudah ditetapkan (lih. Ibr 5:7).

[14:35]  3 Full Life : SAAT ITU LALU DARIPADA-NYA.

Nas : Mr 14:35

Lihat cat. --> Mat 26:39.

[atau ref. Mat 26:39]



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA